News  

Kepala Urusan Energi Uni Eropa Isyaratkan Pematokan Harga pada Musim Dingin

Kepala Urusan Energi Uni Eropa Kadri Simson pada Rabu (26/10) mengatakan Uni Eropa kemungkinan akan memberlakukan pembatasan harga gas pada musim dingin ini untuk membatasi lonjakan kenaikan harga yang berlebihan jika negara-negara memberikan mandat kepada Brussels untuk mengusulkan langkah tersebut.

Simson mengatakan kepada komite anggota parlemen Uni Eropa, “batas patokan gas TTF Belanda ini dapat kami berlakukan pada musim dingin ini jika kami mendapat mandatnya.”

Komisi Eropa pekan lalu mengatakan pihaknya akan membuat proposal resmi untuk pembatasan sementara “yang dinamis” atas pertukaran Title Transfer Facility (TTF) Belanda, hanya jika negara-negara Uni Eropa meminta diambilnya langkah itu. Hal itu dapat disampaikan dalam pertemuan para menteri urusan energi Uni Eropa tanggal 24 November mendatang. [em/jm]

Sumber: www.voaindonesia.com