News  

PM Thailand Harap Tesla, Google, Microsoft Gelontorkan Investasi $5 Miliar

Perdana Menteri Thailand Srettha Thavisin mengatakan pada Minggu (24/9) bahwa negaranya berharap akan mendapatkan investasi setidaknya $5 miliar dari Tesla, Google, dan Microsoft.

“Tesla akan mempertimbangkan membangun fasilitas manufaktur kendaraan listrik, Microsoft dan Google sedang mempertimbangkan pembangunan pusat data,” katanya, tanpa memerinci apakah dana sebesar $5 miliar tersebut diharapkan merupakan investasi gabungan atau dilakukan secara individual oleh masing-masing perusahaan.

Tesla, Google dan Microsoft tidak segera menanggapi permintaan komentar.

Srettha berbicara kepada wartawan di Bangkok setelah menghadiri Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) di New York di mana dia juga mengadakan pembicaraan dengan para eksekutif perusahaan awal pekan ini.

Investasi asing yang baru akan meningkatkan perekonomian Thailand yang tengah lesu. Perekonomian Thailanddiperkirakan akan tumbuh sebesar 2,8 persen pada tahun ini, lebih rendah dari perkiraan sebelumnya karena melemahnya ekspor.

Srettha berbicara dengan CEO Tesla Elon Musk minggu lalu tentang industri kendaraan listrik.

Thailand, pusat perakitan mobil terbesar keempat di Asia, menawarkan insentif kepada produsen kendaraan listrik dan baterai, serta pemotongan pajak kepada pembeli kendaraan listrik lokal, agar tetap menjadi pusat otomotif regional. [ah/ft]

Sumber: www.voaindonesia.com