Bisnis  

Cara Menambahkan Lokasi di Bio Instagram, Cocok Untuk IG Bisnis!

Cara Menambahkan Lokasi di Bio Instagram dengan Mudah

cara menambahkan lokasi di bio instagram

Instagram jadi platform populer akhir-akhir ini. Bahkan disaat ini tidak hanya kalangan milenial saja yang bermain, tetapi lintas usia. Pasalnya Instagram jadi tempat paling mudah untuk melakukan personal branding, lalu bagaimana cara menambahkan lokasi di bio Instagram?

Simak ulasan lengkapnya dalam pembahasan kali ini. Pasalnya dengan menambahkan lokasi, mungkin ini akan berguna untuk akun-akun yang berfungsi sebagai akun bisnis. Jadi, para konsumen bisa langsung tahu alamat dari usaha. Berikut ulasan mengenai cara menambahkan lokasi dan manfaatnya:

Langkah Menambah Lokasi di Bio Instagram

Walaupun sudah lama jadi pengguna instagram, tetapi ternyata beberapa orang masih kebingungan saat hendak menambahkan lokasi di Bio Instagramnya. Untuk lebih jelasnya, silahkan simak beberapa langkah yang perlu dilakukan untuk menambah lokasi di bio instagram, diantaranya:

  • Adapun langkah pertama yang bisa dilakukan adalah masuk akun Instagram yang biasanya digunakan.
  • Kemudian, masuk pada bagian menu profil instagram. Selanjutnya, pengguna bisa membuka menu setting pada bagian tersebut. Lalu lanjut dengan pilihan menu akun.
  • Selanjutnya, pastikan akun sudah beralih pada akun profesional. Lalu klik bagian bisnis. Pada bagian ini, pengguna bisa klik kategori bisnis apa yang dipakai.
  • Lalu sistem akan mengarahkan pengguna untuk mengisi bagian profil bisnis, salah satunya adalah bagian alamat. Maka pada bagian ini, bisa diisikan alamat yang tepat.
  • Pada bagian ini, alamat akan bisa dibaca oleh semua pengikut di Instagram. Setelah ditulis dengan tepat, maka lokasi akan ditampilkan di bio. Jika suatu saat ingin merubahnya, pengguna bisa tinggal edit pada bagian kolom edit profil. 
  • Kemudian jika diperlukan, pengguna bisa menyambungkan Instagram dengan Facebook. Tentunya ini agar ketika pengguna mengupload gambar di IG, bisa sekalian di share ke Facebook. Namun, jika tidak berkenan bisa melewati opsi tersebut. 

Manfaat Adanya Lokasi Di Profil Instagram 

Setelah mengetahui cara menambahkan lokasi di bio Instagram, maka pengguna juga paham apa yang bisa didapatkan dengan menambahkan lokasi pada akun Instagram. Untuk itu, simak semuanya disini:

1. Mempermudah Orang Lain Menemukan Lokasi

Biasanya fitur menambahkan lokasi ini, digunakan oleh orang dengan instagram akun bisnis. Sehingga fungsi dari instagram tersebut, yakni untuk promosi bisnis yang sedang digeluti. Maka dari itu, penambahan lokasi akan berguna bagi konsumennya. 

Sehingga konsumen dapat lebih cepat menemukan lokasi bisnis tersebut. Selain itu, lokasi bisnis ini juga ditulis dengan link google map, jadi lebih mudah untuk menemukannya.

2. Sebagai Tanda Akun yang Terpercaya

Ada banyak akun bisnis yang beredar di jejaring Instagram, hal tersebut membuat banyak oknum penipuan semakin berkeliaran disana. Maka, sebagai konsumen perlu berhati-hati. 

Maka dari itu, agar terlihat sebagai akun profesional dan terpercaya bisa dicantumkan alamat. Pasalnya pengguna biasa mengecek profil bio dari sebuah akun bisnis untuk memastikan kepercayaan. Salah satunya tanda akun profesional terdapat lokasi yang juga ditulis jelas.

3. Mempermudah Dalam Berbisnis

Selain membuat akun lebih terpercaya dan profesional, para pengguna akun bisnis juga lebih mudah saat ingin melakukan promosi. Tinggal menunjukkan bahwa lokasi lengkap sudah ada di bio. Selain itu, para konsumen juga lebih mudah, tidak perlu terlalu banyak menanyakan lokasi dari toko. 

Demikian itu beberapa ulasan mengenai cara menambahkan lokasi di bio Instagram. Tentunya dengan cara tersebut bisa diikuti dengan mudah, termasuk para pemula sekalipun. Sehingga diharapkan dengan adanya penambahan lokasi, membuat platform bisnis ini lebih mudah dijangkau konsumennya.